MAN Yogyakarta I Sambut Hangat MAN Model Gorontalo

26 Oct 2016, 17:00 MAN 1 Yogyakarta 2046

this used to be photo

Yogyakarta (MAN YK I)-MAN Yogyakarta I menerima tamu istimewa dari MAN Model Gorontalo Sulawesi Utara, Rabu(26/10). Pagi itu, 63 siswa beserta 13 guru MAN Model Gorontalo bertolak menunju MAN Yogyakarta I. Kunjungan mereka disambut hangat oleh Badan Pengurus Harian OSIS dan MPS beserta segenap civitas akademika: guru dan karyawan MAN Yogyakarta I.

Acara penyambutan, dilakukan di aula lantai 2. Diawali sambutan Wakil Kepala MAN Model Gorontalo Bidang Kesiswaan Meykie Daud, M.Pd., kemudian dilanjutkan Ketua OSIS MAN Yogyakarta I Raihan Rakha, dan terakhir kepala MAN Yogyakarta I Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd.

Meykie Daud menuturkan, ia bersama rombongan ingin belajar banyak hal dari MAN Yogyakarta I khususnya tentang Organisasi Intera Sekolah(OSIS). "Kita ingin sharing , sekarang kami datang di sini, atau sebaliknya madrasah ini bisa berkunjung di madrasah kami, di Gorontalo,"ujarnya

Sementara itu, Kepala MAN Yogyakarta I Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. menyambut baik kunjungan ini. Ia berharap agar para siswa madrasah bisa menjadi generasi emas. Walau saat ini terjadi krisis moral kata Wiranto, namun ia optimis kedepan para siswa madrasah bisa menjadi kebanggaan Kementerian Agama. "Siapa tahu, dari anak-anak ini kelak ada yang menjadi pemimpin bangsa,"ujarnya.

Meskipun baru pertama kali bertemu, namun kedua civitas akademika ini, tampak akrab. Mereka saling berbagi pengalaman. kedua madrasah dengan latar organisasi yang berbeda ini saling bertukar pikiran dan menyampaikan aspirasinya menuju organisasi yang lebih baik.

Hal yang berbeda adalah MAN Model Gorontalo mengganti sebutan OSIS dengan OPDIM, yaitu singkatan dari Organisasi Perserta Didik Intra Madrasah. Pada puncak acara, MAN Model Gorontalo menyuguhkan tarian Dana-dana yang biasa ditampilkan untuk memeriahkan acara penyambutan maupun perayaan hari besar di Gorontalo.

Pihak MAN Model Gorontalo menjelaskan, Tari Dana-dana lebih dimaknai sebagai ungkapan rasa syukur dan bahagia. Tak mau kalah, MAN Yogyakarta I juga menampilkam tarian tradisional asli Jawa ditambah penampilan Group musik siswa MAN Yogyakarta I mansakustik yang memukau. Saat Vokalis group ini ajak salah satu siswi MAN Model Gorontalo itu membawakan lagu "kun anta" bersama-sama, tepuk tangan meriah pun sambut keduanya.

"Dengan kunjungan ini Kami merasa termotivasi sehingga banyak pelajaran yang dapat Kami ambil di sekolah ini, Kami merasa harus banyak belajar dalam mengembangkan organisasi-organisasi agar sesuai visi-misi sekolah", ujar Nirmala, siswi berparas cantik yang menjabat sebagai bendahara OPDIM itu.

Tak hanya berbagi soal organisasi, MAN Yogyakarta I dan MAN Gorontalo juga beradu dalam bidang olahraga dalam sebuah pertandingan persahabatan. Panas terik matahari tak membuat semangat kedua tim futsal putra masing-masing madrasah luntur. Pertandingan semakin seru saat tim basket putri kedua madrasah ini bertanding. Sorak sorai supporter masing-masing kubu terdengar riuh. Ajang ini diharapkan agar saling merekatkan hubungan ukhuwah Islamiyah diantara keduanya. (aif/dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Dikenalkan Pasar Modal, Siswa-Siswi MAN 1 Yogyakarta Antusias Akan Ramaikan Dunia Sekuritas
30 Apr 2025, 11:26

ROHIS SMA Islam Hidayatullah Semarang Lakukan Studi Tiru ke MAN 1 Yogyakarta
30 Apr 2025, 11:24

Qinarsyah Raih Juara 2: Lomba Artikel Nasional Bertema Mohammad Natsir
29 Apr 2025, 18:53

Membuka Pendapat Bersama, MPS MAN 1 Yogyakarta Gelar Sarasehan Aspirasi Siswa
29 Apr 2025, 17:26

Tingkatkan Kualitas Muslimah, Romansa El-Hakim Gelar Kajian Keakhwatan "Hold the Skyline"
28 Apr 2025, 10:27