Siswi MAN 1 Yogyakarta Raih Juara Tiktok Gerakan Cinta Zakat

15 Jun 2021, 22:33 MAN 1 Yogyakarta 1292

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK)— Kemajuan teknologi informasi mengubah banyak pola kehidupan masyarakat, termasuk dalam menyampaikan informasi dan ajakan kepada masyarakat luas untuk berbuat beramal saleh. Pada umumnya, dewasa ini informasi dikemas dengan kreatif, disampaikan lebih ringkas dan padat, serta dapat tersampaikan dengan baik.

Seperti pesan gerakan cinta zakat yang selenggarakan Badan Amil Zakat Nasional(BAZNAS) Kota Yogyakarta. Baru-baru ini, untuk memotivasi umat Islam dalam menunaikan zakat, Baznas Kota Yogyakarta,  menggelar Festival Tiktok, berlangsung mulai 10 Maret hingga 28 Mei 2021, yang diikuti masyarakat umum.  

Dalam kompetisi ini, dua siswi MAN 1 Yogyakarta berhasil meraih juara 1 dan 3, yaitu Dwitasari Putri (Juara 1) dan kemilau Luna Wibowo (juara 3).  Video hasil karya dua siswi ini, telah diunggah  pada https://vm.tiktok.com/ZSJQgo4yt/ dan https://vt.tiktok.com/ZSJQbo5sG/.

 “Untuk mengajak dan memotivasi masyarakat agar mau berzakat, infak, dan bersedekah,” terang Dwitasari Putri, tentang pesan moral yang ingin ia sampaikan kepada masyarakat luas melalui video tiktok tersebut, Selasa(15/05/2021). (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Dikenalkan Pasar Modal, Siswa-Siswi MAN 1 Yogyakarta Antusias Akan Ramaikan Dunia Sekuritas
30 Apr 2025, 11:26

ROHIS SMA Islam Hidayatullah Semarang Lakukan Studi Tiru ke MAN 1 Yogyakarta
30 Apr 2025, 11:24

Qinarsyah Raih Juara 2: Lomba Artikel Nasional Bertema Mohammad Natsir
29 Apr 2025, 18:53

Membuka Pendapat Bersama, MPS MAN 1 Yogyakarta Gelar Sarasehan Aspirasi Siswa
29 Apr 2025, 17:26

Tingkatkan Kualitas Muslimah, Romansa El-Hakim Gelar Kajian Keakhwatan "Hold the Skyline"
28 Apr 2025, 10:27