MAN 1 Yogyakarta Awali Penilaian Akhir Semester Gasal

26 Nov 2021, 02:00 MAN 1 Yogyakarta 1066

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK) — MAN 1 Yogyakarta mengawali Penilaian Akhir Semester (PAS) Gasal Tahun Pelajaran 2021/2022, berlangsung mulai Jumat (26/11/2021), hingga Senin (13/12/2021) mendatang. Wakil Kepala MAN 1 Yogyakarta Bidang Kurikulum Taufik Zamhari, M.Sc. menjelaskan, penilaian ini diikuti 777 siswa, dengan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, dengan semua soal berbasis online. 

Lanjutnya, untuk mata pelajaran umum seperti Matematika, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris, serta mata pelajaran ciri khas jurusan dikerjakan di madrasah, sedangkan mata pelajaran selain itu dikerjakan di rumah masing-masing. Sesuai jadwal kalender pendidikan, pembagian raport hasil penilaian akhir semester akan diselenggarakan pada Kamis (23/12/2021) mendatang. 

Sementara itu, Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. berharap agar Penilaian Akhir Semester berlangsung lancar. Dalam masa pandemi Covid-19 ini, ia mengajak semua civitas akademika untuk tetap mengikuti protokol kesehatan. “Utamakan kesehatan,” ujarnya saat memberi pengarahan pada para pengawas ujian. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Dikenalkan Pasar Modal, Siswa-Siswi MAN 1 Yogyakarta Antusias Akan Ramaikan Dunia Sekuritas
30 Apr 2025, 11:26

ROHIS SMA Islam Hidayatullah Semarang Lakukan Studi Tiru ke MAN 1 Yogyakarta
30 Apr 2025, 11:24

Qinarsyah Raih Juara 2: Lomba Artikel Nasional Bertema Mohammad Natsir
29 Apr 2025, 18:53

Membuka Pendapat Bersama, MPS MAN 1 Yogyakarta Gelar Sarasehan Aspirasi Siswa
29 Apr 2025, 17:26

Tingkatkan Kualitas Muslimah, Romansa El-Hakim Gelar Kajian Keakhwatan "Hold the Skyline"
28 Apr 2025, 10:27